Tumgik
riskafy · 4 years
Text
Tumblr media
[ No Late To Change Your Life ]
Seseorang yang Hight Elit adalah...
Seseorang yang bukan dipandang dengan materinya. Tetapi seseorang yang semakin cerdas dan semakin banyak membantu.
Tidak ada keberhasilan tanpa kesusahpayahan. Jangan takut, Jangan malu, Jangan pikirkan pikiran orang lain. Ingat bahwa dibalik kesuksesan seseorang terdapat amal kebaikan yang mempesona. Teruslah berada dijalan kebaikan, karena Allah selalu berada bersama orang yang ingin terus berbuat baik.
Teruslah menjadi lebih baik setiap matahari terbit kembali.
Tidak ada lift untuk menuju sukses, kamu harus menaiki anak tangga untuk menjadi sukses.
Ketika kamu lelah dalam urusan apapun, disibukan dengan berbagai aktivitas. Bersyukurlah kesibukanmu saat ini akan menjadi harapan orang lain.
Ingatlah bahwa sukses bukan melampaui orang lain, tetapi mampu melampaui diri sendiri.
Yang terpenting adalah setiap yang dilakukan, cukupkan dalam 2 kata "Untuk Allah"
- dr. Gamal Albinsaid -
Tanjung Laut, 3 Oktober 2020
4 notes · View notes
riskafy · 4 years
Text
Tumblr media
[ Kembalinya Sang Musafir ]
Ketika langkah mendera salah, bahagia yang dijanji menuntut musnah
Daksa tenggelam oleh cemoohan, perkara dunia membuat penilaian
Takut kehilangan dengan bringas menjelanak sukma, hingga kesendirian menyongsong asa yang kian fana
Ternyata aku salah;
Takut pulang sebab terlena dijalan yang salah
Kesukaran pun menutupi bahagia sesungguhnya
Ini tdk mudah, ribuan kerikil yang berlomba menghadang jalan pulang
Kini berpesta pora melihat diri gontai
Kembalikan,
Waktu yang belum diselami
Namun naas kepergian tak terelakan lagi
Menuju persinggahan, menyambut hari-hari baru
Dalam dekap kasih timangan-Nya
Palembang, 4 Agustus 2020
0 notes
riskafy · 4 years
Text
Ketika 'dunia' dalam genggaman seseorang, itu bukan menjadi patokan cinta Allah Ta'ala kepadanya.
Karena Allah Ta'ala memberikan 'dunia' kepada siapa saja yang DIA kehendaki; kafir dan muslim, orang fasik ataupun yang taat.
Dan seseorang yang tidak bisa meraih dunia, bukan berarti Allah Ta'ala tidak cinta kepadanya.
Karena itulah tidak ada euforia kemenangan ketika Nabi Shalallahu 'alaihi wa sallam bersama kaum muslimin berhasil menguasai kota Mekkah. Nabi Shalallahu 'alaihi wa sallam lebih fokus merenungi semua proses perjuangan yang telah dilalui dengan tasbih, tahmid dan istighfar dalam segala makna, dimensi dan konteksnya.
Ini seharusnya menjadi cermin bagi kita, apakah perjuangan kita dalam memaknai setiap proses masih dalam koridor atau tidak?
Tidak setiap Nasrullah (pertolongan Allah) berujung kemenangan. Dan tidak setiap kemenangan adalah bukti dari Nasrullah. Inilah yang menjadi renungan bagi orang-orang yang beriman.
https://instagram.com/gsatria
121 notes · View notes
riskafy · 4 years
Text
[ Terjebak dalam ketetapan yang salah]
Terkadang kita selalu memikirkan pandangan orang terhadap diri kita, takut ketika kalah dan malu ketika berbeda dari orang lain.
Pernah mikir ga sih.. hal itu memaksa kita untuk menjadi diri orang lain, kenapa? Karena kita selalu ingin mencapai standar yang sudah di tetapkan oleh dunia sehingga terkadang kebahagian itu hanya sementara, bahkan cara mencapainya pun salah karena kita rela untuk berbuat yang tak wajar dan merugi. Tenyata kita lupa bahwa ada standar yang harus kita utamakan dalam menggapainya yaitu standar yang sudah tetapkan oleh-Nya untuk mendapatkan kebahagian yang abadi.
Jangan takut untuk kalah, karena itu ada bagian dari sebuah proses yang bisa membuat kita kuat. Jangan malu jika berbeda ketika kita menjalankan syari'at-Nya
Tetaplah menjadi dirimu sendiri yang Allah mau bukan menjadi diri sendiri untuk memenuhi ego dan hawa nafsu semata.
Tanjung Laut, 14 Juni 2020
0 notes
riskafy · 4 years
Text
Tumblr media
[Dunia Sempit? Atau Skenario Allah yang Indah ?]
Sering mendengar kata-kata terlontar dari seorang mungkin kita sendiri sering mengucapkannya ketika bertemu teman di suatu tempat yg menurut kita kemungkinan besar tidak akan bertemu "Emang yaa dunia ini sempit, ketemu kamu terus".
Menurut aku dunia ini sangat luas, Allah sudah menciptakan berbagai belahan dunia dan ribuan pulau, nah itulah betapa indahnya Skenario Allah. Sejauh apapun kita pergi ketika Allah sudah menghendaki kita untuk bertemu InsyaAllah kita akan bertemu.
Tanjung Laut, 13 Juni 2020
0 notes
riskafy · 4 years
Text
"Membaca Al-Qur'an bagi Wanita Haid dan Nifas"
Apabila tidak ada satu pun dalil yang sah (shahih dan hasan) yang melarang perempuan haid, nifas dan orang yang junub membaca ayat-ayat Al-Qur’an, maka hukumnya dikembalikan kepada hukum asal tentang perintah dan keutamaan membaca Al-Qur’an secara mutlak termasuk perempuan haid, nifas dan orang yang junub.
Ada hadits shahih dari Aisyah radhiyallahu 'anhu:
“Artinya: Dari Aisyah, ia berkata : Kami keluar (menunaikan haji) bersama Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam (dan) kami tidak menyebut kecuali haji. Maka ketika kami sampai di (satu tempat bernama) Sarif aku haid. Lalu Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam masuk menemuiku dan aku sedang menangis, lalu beliau bertanya, “Apa yang menyebabkanmu menangis?” Jawabku, “Aku ingin demi Allah kalau sekiranya aku tidak haji pada tahun ini?” Jawabku, “Ya” Beliau bersabda, “Sesungguhnya (haid) ini adalah sesuatu yang telah Allah tentukan untuk anak-anak perempuan Adam, oleh karena itu kerjakanlah apa-apa yang dikerjakan oleh orang yang sedang haji selain engkau tidak boleh thawaf di Ka’bah sampai engkau suci (dari haid)” (HR. Bukhari no. 305 dan Muslim 4/30)
Hadits yang mulia ini dijadikan dalil oleh para Ulama di antaranya amirul mu’minin fil hadits Al-Imam Al-Bukhari di kitab Shahih-nya bagian Kitabul Haid bab 7 dan Imam Ibnu Baththaal, Imam Ath-Thabari, Imam Ibnul Mundzir dan lain-lain bahwa perempuan haid, nifas dan orang yang junub boleh membaca Al-Qur’an dan tidak terlarang. Hadist ini menunjukkan bolehnya wanita yang haid membaca Al-Quran, karena membaca Al-Quran termasuk amalan yang paling utama dalam ibadah haji.
Berdasarkan perintah Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam kepada Aisyah radhiyallahu 'anha untuk mengerjakan apa-apa yang dikerjakan oleh orang yang sedang menunaikan ibadah haji selain thawaf dan tentunya juga terlarang shalat. Sedangkan yang selainnya boleh termasuk membaca Al-Qur’an. Karena kalau membaca Al-Qur’an terlarang bagi perempuan haid tentu Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam telah menjelaskannya kepada Aisyah. Sedangkan Aisyah saat itu sangat membutuhkan penjelasan dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam apa yang boleh dan terlarang baginya.
Karena mengakhirkan keterangan ketika diperlukan tidak diperbolehkan, sebagaimana hal ini ditetapkan dalam ilmu ushul fiqh, dan ini jelas tidak samar lagi, walhamdu lillah." (Hajjatun Nabi hal:69).
Tapi jika orang yang berhadats dan wanita haid/nifas, maka DILARANG MENYENTUH LEMBARAN MUSHAF atau bagian dari mushaf, dan ini adalah pendapat ulama empat madzhab, Hanafiyyah (Al-Mabsuth 3/152), Malikiyyah (Mukhtashar Al-Khalil hal: 17-18), Syafi’iyyah (Al-Majmu’ 2/67), dan Hanabilah (Al-Mughny 1/137).
Berdasarkan dalil dari Al-Qur'an, dengan firman Allah Azza wa Jalla: "tidak menyentuhnya, kecuali orang-orang yang disucikan." – (QS.56:79)
Sedangkan perbedaan pendapatnya adalah menyentuh lembaran mushaf yang ada terjemahannya. Ada Ulama yang tetap tidak membedakan antara Al-Qur'an terjemahan dengan Al-Qur'an yang tidak ada terjemahannya, karena tetap disebut lembaran mushaf Al-Qur'an.
Al-Qalyubi menyebutkan bahwa mushaf itu tidak harus seluruh ayat Al-Qur'an, tetapi asalkan sudah ada ayat Al-Qur'an walau cuma satu hizb, itu tetap dinamakan mushaf. Jadi, walaupun ada terjemahannya tetap namanya mushaf Al-Qur'an, dan tidak boleh disentuh langsung oleh orang yang berhadats.
"Tidak boleh menyentuh Al Qur’an kecuali engkau dalam keadaan suci." (HR. Al Hakim dalam Al Mustadroknya, beliau mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih). Dalam keadaan suci di sini bisa berarti suci dari hadats besar dan hadats kecil. Haidh dan nifas termasuk dalam hadats besar.
Sedangkan Imam Nawawi rahimahullah dalam Al Majmu’ mengatakan, "Jika kitab tafsir tersebut lebih banyak kajian tafsirnya daripada ayat Al Qur’an sebagaimana umumnya kitab tafsir semacam itu, maka di sini ada beberapa pendapat ulama. Namun yang lebih tepat, kitab tafsir semacam itu tidak mengapa disentuh karena tidak disebut mushaf."
*Disarikan dari kajian sesi tanya jawab masalah hukum membaca Al-Qur'an bagi wanita haid dan Nifas.
Wallahu a'lam
207 notes · View notes
riskafy · 4 years
Text
Ini acara untukmu… Aku Itu Muslimah Biasa Nadhira Arini Podcast
https://open.spotify.com/episode/1baX4x7trjhzGTcpBXGLPw?si=VU4HYqCvQOSF2ORK5xG7qA
Ini salah satu penggalan kata dalam podcast kak Nadhira
Selalu memikirkan omongan orang lain akhirnya takut untuk terus berbuat baik. Seolah-olah penilaian mereka sangat penting dan menjadikan standar untuk berbuat baik. Dann.. kita lupa kalau penilaian Allah lah segala-galanya.
" Gapapa maju selangkah demi selangkah, karena kita bukan practice makes perfect but practice makes progress"
Tanjung Laut, 05 Mei 2020
1 note · View note
riskafy · 4 years
Text
Tumblr media
[ Nikmatilah Matahari yang Tersenyum Indah ]
Yap ...
Setiap peristiwa baik buruk ataupun baik mempunyai pelajaran dan hikmah tersendiri sebagai penguat ketika berjuang di dunia.
Mungkin sebelum ini, aku sangat jarang untuk menikmati senyuman indah dari matahari yang mempunyai banyak manfaat bagi tubuh yang lemah ini. Selalu mengeluh ketika ia tersenyum lebar hingga mengeluarkan sinar yang luar biasa, ketika pagi menyapa aku enggan untuk memandang dan menikmatinya.
Pada saat situasi sekarang yang merupakan cobaan bagi kita semua, bersyukur masih diberi nikmatnya memandangi senyuman yang indah yang diberikan oleh Allah dengan menciptakan Matahari.
Tanjung Laut, 11 April 2020
1 note · View note
riskafy · 4 years
Text
Allah masih memberikan nikmat buat kita beribadah dan lebih mendekatkan diri kepada Allah dan Allah memberikan sakit untuk mengugurkan dosa-dosa yang tidak akan bisa kita hitung.
Fiqih Terkait Covid-19
youtube
بسم الله
Biidzillah semua dikupas secara rinci oleh ustadz Firanda Hafidzahullah, bagaimana sikap seorang muslim/mah dalam menghadapi wabah yang sedang melanda diseluruh penjuru negeri.
Ketahui bahwa wabah sejenis ini sudah pernah terjadi pada zaman kekhalifahan Umar bin khattab, salah satu cara terbaik tetap meminta perlindungan kepada Allah serta mematuhi kebijakan-kebijakan dari pemerintah.
Dinukil dari perkataan beliau "Menolak kemudharatan lebih baik daripada melakukan kemaslahatan"
Video diatas dapat menjawab kebingungan dan simpang siur beberapa hadits yang memang benar-benar sholih/dhoif. Amalan mana yang harus di kerjakan dan boleh di udzurkan.
بارك الله فيك.
Semoga Allaah menjaga keluarga kita, anak-anak kita serta cucu-cucu kita.
Dengan adanya wabah seperti ini semoga dapat membuat kita sadar, lebih bersandar serta lebih mendekatkan diri kepada Allaah azza wajalla.
Percayalah dibalik takdir yang buruk sekalipun akan ada hikmah yang baik dari semua itu.
38 notes · View notes
riskafy · 4 years
Text
"Amalan di Bulan Rajab"
Bulan haram: (1) Dzulqo’dah; (2) Dzulhijjah; (3) Muharram; dan (4) Rajab. Adalah bulan yang memiliki keutamaan.
Ibnu ’Abbas mengatakan, ”Allah Ta'ala mengkhususkan empat bulan tersebut sebagai bulan haram, dianggap sebagai bulan suci, melakukan maksiat pada bulan tersebut dosanya akan lebih besar, dan amalan shaleh yang dilakukan akan menuai pahala yang lebih banyak.” (Latho-if Al Ma’arf, 207)
Karena pada saat itu adalah waktu sangat baik untuk melakukan amalan ketaatan, sampai-sampai para salaf sangat suka untuk melakukan puasa pada bulan haram. Sufyan Ats Tsauri mengatakan, ”Pada bulan-bulan haram, aku sangat senang berpuasa di dalamnya.” (Latho-if Al Ma’arif, 214)
Memperbanyak amalan shaleh dibulan haram adalah sangat dianjurkan, karena pahalanya dilipatgandakan. Amalan shaleh tersebut salah satunya adalah memperbanyak puasa sunnah. Namun tidak ada anjuran puasa sunnah khusus di bulan Rajab dan bulan-bulan haram lainnya. Yang ada adalah anjuran puasa sunnah secara umum.
Jadi bukan anjuran memperbanyak amalan semisal puasa sunnah di bulan Rajab saja, tetapi juga di bulan haram lainnya. Semisal bisa memilih puasa ayyamul bidh, atau puasa setiap hari senin dan kamis, dan yang paling baik adalah puasa Daud.
Adapun anjuran Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam untuk memperbanyak ibadah di bulan-bulan haram yaitu bulan Rajab, Dzulqo’dah, Dzulhijjah, dan Muharram, maka ini adalah termasuk anjuran untuk berpuasa pada empat bulan tersebut dan beliau tidak mengkhususkan untuk berpuasa pada bulan Rajab saja. (Lihat Majmu’ Al Fatawa, 25/291)
Banyak yang menyebarkan berita keutamaan bulan Rajab. Namun di antaranya yang tanpa disadari berbohong atas nama Rasulullah Shalallahu 'alaihi wa sallam. Itu adalah tindakan dosa besar bila disengaja.
Semua yang berbunyi "Barang siapa yang memberitahukan berita 1 Rajab, maka haram api neraka baginya" atau "Bagi yang mengerjakan 3 hari berturut-turut pada bulan Rajab maka mendapat pahala ibadah 700 tahun dan bagi yang mengingatkan tentang puasa dibulan ini seakan ibadah 80 tahun" dan juga redaksi yang semisal, yang isinya menyarankan memviralkan bulan tertentu, itu semuanya PALSU. Jangan disebarkan sebab Rasulullah Shalallahu 'alaihi wa sallam dalam hadits yang shahih bersabda:
من كذب علي متعمدا فليتبوأ مقعده من النار
"Siapa yang berbohong atas namaku dengan sengaja, maka persiapkan tempatnya di neraka." (HR. Bukhari dan Muslim)
Selamat meningkatkan ibadah di bulan rajab, dan jangan kotori ibadah kita dengan menebar hadits palsu.
Wallahu waliyyut taufiq.
175 notes · View notes
riskafy · 4 years
Text
Tugas orang tua.
"Menjadi seorang ibu itu pekerjaan seumur hidup",
Perkataan diatas membuat saya semakin tertarik untuk mempelajari, memperhatikan, membaca, mendengar serta menyimak. Bagaimana menjadi seorang ibu yang baik dan dicintai anak-anaknya.
Dari kecil banyak ilmu yang kita dapat dari orang tua. Namun tidak sepenuhnya dapat diambil. Semakin dewasa seorang anak akan semakin paham dampak dari pengasuhan yang salah. Tapi jangan selalu menyalahkan orang tua bisa jadi memang anaknya yang susah untuk didik/pengaruh lingkungan dll.
Ada sebagai orang tua yang kurang sabar, emosional, melakukan kontak fisik, berkata kurang baik dan sebagainya dalam hal mendidik anak.
Apabila hal tersebut dilakukan sedari dini sungguh dampaknya akan berbahaya, kejadian anak ketika kecil akan lebih mudah terekam di long term memory (ingatan jangka panjang). Inci demi inci kejadian buruk yang mereka alami bisa menjadi boomerang untuk orang tuanya sendiri.
Setiap anak memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing yang diberikan Allaah. Orang tua pun harus siap menerima kekurangan dari sang anak, nasib buruknya banyak yang belum sadar.
Bisa jadi dia lemah dalam menghitung namun dia ahli dalam menghafal. Tapi mengapa terkadang masih saja dipaksakan?
Beberapa pekan lalu ada seorang ibu menanyakan kepada saya melalui web ( diplatform tersebut saya memilih fokus membahas masalah dibidang education dan since). Ibu itu bertanya, bagaimana ya biar anak saya rajin sholat?
Semoga Allaah selalu memberikan kebahagiaan kepada ibu tersebut, sebagai seorang anak hal yang paling buat bahagia ketika ibuku bilang, "tinggalin kerjaannya, sudah adzan sholat dulu".
Ungkapan Cinta yang paling sempurna.. Menurutku
Jangankan anak-anak orang yang dewasa pun masih banyak yang lalai. Emm kita tak usah naif, akui saja terlebih lagi perkara dunia yang katanya "menyibukkan" padahal dalam satu hari ada 24 jam. Cukup luangkan sekitar 15-20 menit untuk satu waktu, tapi apa yang membuat manusia tak sempat? Atau tak mau. Allahu yahdik..
Baiklah terkait pertanyaan ibu tersebut, saya mencari sumber yang dirasa baik untuk diterapkan. Dari beberapa banyak metode ada point inti dalam upaya orang tua untuk membiasakan anak sholat, diantaranya
Keikhlasan dalam membiasakan anak untuk melaksanakan sholat, niat kita sebagai orang tua untuk mengharap wajah Allah sehingga akan memancarkan kekuatan orang tua agar tidak goyah oleh terpaan angin dan perubahan iklim sang anak.
Tumbuhkah rasa takut terhadap su'ul khatimah (kesudahan yang buruk) dan tanamkan rasa khusnul khatimah pada diri mereka.
Dahulukan masalah akhirat daripada dunia dalam segala kondisi dan kesempatan agar anak terbiasa tidak ada persaingan antara keduanya. Misal, menunaikan sholat pada waktunya lebih penting daripada melaksanakan tugas sekolah dll.
Merangkul, memeluk dan mengusap punggung /kontak batin serta berbicara dengan lembut yang diberikan kepada anak sebagai motivasi untuk melaksanakan sholat.
Kaitkan hati anak dengan Allaah azza wa jal caranya menamankan prinsip tauhid dalam diri anak; Cinta Allah dan RasulNya, taat kepada Allah dan RasulNya. Takut, berharap dan iman. Hal ini dapat diterapkan dengan berbincang santuy dengan bahasa perasaan diwaktu renggang.
Tanaman ayat ini pada anak anda, Allah berfirman " Tidaklah dia mengetahui bahwa sesungguhnya Allah melihat segala perbuatannya?" ( Al-Alaq 14). Maksudnya meskipun orang tua sedang tidak ada didekatnya maka dia akan tetap sholat. Hal ini berarti bahwa sbg orang harus menumbuhkan pengawasan Allaah terhadap dirinya serta keikhlasan ibadah hanya untuk Allah semata. Sehingga ia sholat karena Cinta, mengagungkan dan takut karena Allah bukan karena orang tua.
Jelaskan kepada anak tentang nikmat-nikmat Allaah. Sampaikan sesering mungkin secara detail. Usahakan untuk menarik perhatian mereka pada nikmat-nikmat yang biasa nya tidak disadari manusia. Jelaskan bahwa nikmat yang diberikan Allaah harus kita syukuri dengan menyembah Dzat yang memeberikan nikmat tersebut.
Tulislah hukuman berkenaan dengan orang yang meninggalkan sholat di atas selembar kertas yang menarik dengan huruf yang besar dan jelas. Tempelkan ditempat yang mudah terlihat, jika anak belum bisa membaca ceritakan tentang kisah orng yang meninggalkan sholat.
Berikan pujian objektif untuk anak, tunjukkan rasa Cinta mu jika ia telah melaksanakan sholat.
Biasakanlah untuk anak laki-laki sholat dimasjid. Ayah memiliki tanggung jawab besar untuk memerintahkan anak-anak sholat serta menanamkan kepada anak laki-laki untuk selalu sholat dimasjid awal waktu. Namun bila ayah tak dirumah, maka ibu tidak boleh menganggap remeh dan malas untuk memerintahkan. (Harus ada kerja sama antara sumtri)
Dari beberapa metode diatas tetaplah sebagai orang tua harus menjadi teladan yang baik bagi anak-anak. Jika anak ingin rajin sholat maka sebagai orangtua pun harus demikian. Harus memiliki tekad bulat untuk selalu mengingat anak, semua keletihan dan kesusahan yang dihadapi akan berbuah manis. ان شاءالله oleh karena itu jangan berputus asa sebab semua orang tua harus berjihad dalam mendidik anak.
Maka dari itu sangat penting; untuk memilih istri shalihah atau suami shalih, agar pernikahan yang diberkahi mendatangkan keturunan yg baik dengan izin Allaah azza wa jalla.
Semoga dari tulisan ini dapat dipetik manfaatnya, dan semoga Allaah senantiasa menjadikan kita orang tua yang dapat membawa anaknya kesyurga, serta diberikan keturunan yang shalih/hah. Aamiin...
Hanya berbagai dari apa yang dipelajari:)
199 notes · View notes
riskafy · 4 years
Text
[ Dunia ]
Allah udah ngasih tau kita bahwa
Dunia itu seperti perkakas, makanya..
Kalau kita sudah memiliki perkakas itu jangan terlalu terlampau bahagia, dan sebaliknya jika kita belum memiliki perkakas yang kita inginkan jangan lah kecewa dan larut dalam kesedihan.
Karena semua yang ada di dunia ini adalah perkakas maka jangan jadikan dunia sebagai tujuan. Tapi jadikan dunia sebagai alat untuk mencapai tujuan (akhirat).
Maka semua hal yang kita inginkan atau semua hal yang membuat kita bersedih karena kita belum bisa mendapatkan nya. Serahkanlah semuanya kepada Allah, karena Allah Maha Mengetahui apa yang kita butuhkan.
- Hawaariyyun -
Ciputat, 3 Januari 2020
2 notes · View notes
riskafy · 4 years
Text
[ Hujan ]
Ketika turunnya hujan berarti pertanda Allah mendengar keluh kesah mu dan ingin hamba-Nya untuk memanjatkan do'a di antara butiran-butiran air turun sebagai berkah.
Lantas masih kah kita membenci hujan yang penuh dengan keberkahan ini?
Di akhir tahun Allah sudah memberikan Rahmat untuk memulai di tahun yang baru :)
Ciputat, 31 Des 2019
1 note · View note
riskafy · 4 years
Text
"Yang Membanggakan"
Sebagian orang tua yang belum mengenal agamanya dengan baik, biasanya yang menjadi patokan membahagiakan bagi keduanya adalah keberhasilan anak-anaknya dalam perkara duniawi.
Padahal yang bisa menyelamatkan, mengangkat derajat dan bisa memberi syafaat atas seizin Allah bagi keduanya di akhirat nanti bukan ijazah anak-anaknya yang telah meraih gelar master, atau pangkat dan jabatan anak-anaknya. Tetapi karena do'a dari anak-anaknya yang shaleh-shalehah.
Jika dirimu berada di posisi sebagai anak dari orang tua yang demikian, yang tidak bisa menjadi kebanggaan dalam perkara duniawi bagi keduanya, maka jadilah kebanggaan bagi keduanya di akhirat dengan menjadi anak-anak yang shaleh-shalehah, yang bisa memberikan syafaat bagi keduanya di akhirat nanti. Sesungguhnya akhirat itu lebih baik dan lebih kekal.
Berilah udzur atas ketidakmengertian keduanya, doakan selalu kebaikan bagi keduanya, dan belajarlah dari sikap keduanya. Agar ketidakmengertian keduanya tidak dirimu lanjutkan kepada keluargamu nantinya.
Semoga Allah mengumpulkan kita dan keluarga kita di surga-Nya.
319 notes · View notes
riskafy · 4 years
Text
[ Amah ]
Susah merangkai kata-kata untuk wanita Istimewa ini, ia adalah malaikat kecil yang ada di kehidupanku. Yang memberikan semuanya untuk anak-anaknya, doa yang paling tulus dipanjatkan untuk kebaikan anak-anaknya.
Hati yang selalu sabar dan lemah lembut ketika menghadapi tangisan anak-anaknya, raga yang kuat sehingga tidak ada kata keluhan setiap menjalani pekerjaan yang mulianya.
Wanita yang ingin terus belajar.
Ingat waktu itu, saya melihat perjuangan amah untuk belajar ngaji harus nyebrang sungai setelah Isya dan pulangnya pun harus menyebrangi sungai lagi di tengah malam gelap gulita yang ditemani anaknya dan hanya satu senter yang bisa menerangi setiap langkahnya menuntut ilmu. Kenapa hari di malam hari? Karena guru ngaji amah hanya ada waktu di malam hari. Saya tahu bahwa amah pasti takut, tapi ia selalu memberanikan diri dan yakin bahwa menuntut ilmu ini tidak akan sia-sia ❤
Mungkin sekarang kita sedang berjauhan dibatasi pulau untuk bertemu, tapi anakmu ini tahu bahwa do'a mu yang tulus tidak akan terputus dan tidak ada yang menghalangi nya untuk setiap langkahnya anak-anakmu ini.
Ciputat, 22 Des 2019
1 note · View note
riskafy · 4 years
Text
[ Pendidikan ]
Tugas dan tanggungjawab seorang kepala sekolah itu bukan hanya mendapatkan Akreditasi untuk sekolah itu. Tapi ia bertanggung jawab atas semua aspek yang ada di sekolah, ia harus berpikir kreatif, kritis, dan solutif agar para siswa mendapatkan pelayanan pendidikan yang sangat berkualitas agar siswa mampu bersaing di global. Tidak hanya itu kepala sekolah juga harus bisa mensejahterakan guru yang ada agar bisa mentransfer ilmu dengan baik, dan terakhir kepala sekolah harus bisa membawa Citra yang baik di masyarakat 📚
(Kepala Sekolah Al-Azhar BSD Bapak H. Moch. Mukrim, S.Pd)
Tumblr media
Pas Mata kuliah Manajemen Mutu Pendidikan Prof. Dr. H. Husni pernah berkata bahwa :
" Ada tiga kunci untuk menjadikan pendidikan itu bermutu, yaitu sekolah harus mempunyai Guru Profesional, Manajemen yang baik, dan Sarana Prasarana yang baik juga "
Di Indonesia ini untuk pembangunan sekolahnya itu sudah merata akan tetapi kualitas yang ada di setiap daerah itu belum merata. Seharusnya anak-anak yang berada di daerah 3T bisa mendapatkan pendidikan yang berkualitas juga seperti anak-anak yang berada di perkotaan, sehingga tidak ada lagi yang namanya daerah 3T di Indonesia. Mereka mempunyai hak yang sama dan negara harus menjalankan kewajibannya untuk memberikan hak-hak anak bangsa.
2030 Sudah memiliki yayasan pendidikan yang bermutu di seluruh Indonesia :')
Sekolah Islam Al-Azhar BSD, 18 Nov 2019
0 notes
riskafy · 5 years
Text
[ Dunia Akhirat ]
Dimana engkau letakkan dunia ???
Jangan letakkan dunia diatas kepalamu, sedangkan Allah telah meletakkan dunia dibawah kakimu.
Kalau antum pikirannya dunia mulu, kapan mikirin akhiratnya ???
- Qiyadah LDKS FITK -
2 notes · View notes