Tumgik
electricitycity · 6 years
Text
Kiat Mendapatkan Tiket Pesawat Murah untuk Mudik Lebaran
Salah satu budaya yang khas di Indonesia adalah mudik Lebaran. Momen tersebut tentu dimanfaatkan oleh perusahaan maskapai penerbangan dengan menawarkan tiket promo yang menarik.
 Jika Anda ingin mudik di saat Lebaran nanti dan butuh tiket pesawat dengan promo menarik, sebaiknya lakukan dari jauh-jauh hari. Mengapa? Karena Anda tidak akan kehabisan tiket pesawat untuk mudik Lebaran.
 Kami memiliki beberapa tips yang mungkin membantu Anda untuk berburu tiket pesawat. Seperti apa? Simak di bawah ini.
 Tentukan tanggal mudik jauh-jauh hari
Rencanakan tanggal mudik Anda dengan matang. Jadi Anda tidak akan pusing dengan masalah yang mungkin hadir mendekati waktu Lebaran. Pesanlah tiket pesawat dua bulan sebelum Lebaran, karena di dalam waktu tersebut, penawaran tiket masih ada yang murah.
 Survey terlebih dahulu ke website agen tiket pesawat
Carilah berbagai macam informasi mengenai maskapai yang menawarkan tiket pesawat murah. Jika sudah menemukan maskapai yang sesuai, segera beli sebelum kehabisan.  Kadang ada beberapa website yang menawarkan harga promo sangat murah. Caranya, Anda harus rebutan ketika memesannya. Nah, agar koneksinya lancar, Anda perlu berlangganan internet dengan kualitas yang baik. Dengan begitu, tiket murah dapat dipesan segera.
 Memilih maskapai yang full service
Maskapai yang full service akan menawarkan harga tiket yang lebih murah dibandingkan dengan harga maskapai low cost carrier. Untuk mendapatkan pelayanan yang terbaik, maka Anda juga wajib memilih maskapai full service dengan reputasi yang baik pula.
http://gig.id/id/home
0 notes
electricitycity · 6 years
Text
Aplikasi yang Bisa Melacak Pencuri Wifi Anda
Harga pasang internet di rumah yang kadang menguras dompet per bulan, membuat Anda berhati-hati dengan pencuri wifi di sekitar. Yup, pencuri wifi memang mungkin saja ada di sekitar kita. Nah, jika harganya saja sudah mahal, tentu sakit hati, kan, jika ada yang mencurinya?
 Selain mengesalkan, hal ini juga bisa membuat akses internet menjadi lambat. Ada beberapa kiat yang bisa Anda lakukan untuk melacak siapa yang mencuri dan menggunakan wifi. Nah, penasaran ingin tahu bagaimana mencari tahu pencuri wifi? Simak beberapa aplikasi di bawah ini.
 Fing – Network Tools
Smartphone Anda belum di-root tapi ingin melacak siapa saja yang terhubung di wifi Anda? Mudah, kok. Anda bisa menggunakan aplikasi Fing – Network Tools untuk melacak para pencuri dengan mudah tanpa perlu akses root. Kekurangannya, karena tidak dibekali dengan akses root, fungsi yang digunakan pun terbatas. Anda hanya bisa melihat merk dan tipe smartphone orang yang terhubung saja.
 Pixel NetCut Wifi Analyzer
Aplikasi lain yang bisa digunakan untuk melacak penyusup wifi Anda adalah Pixel NetCut Wifi Analyzer. Anda tinggal menginstall aplikasi ini dan memindai siapa saja yang telah terhubung ke modem wifi. Selain memindai pengguna wifi Anda, aplikasi ini juga memungkinkan untuk memutuskan koneksi mereka. Untuk melakukan itu, Anda perlu smartphone Android yang sudah di-root.
0 notes
electricitycity · 6 years
Text
Berikut 3 Film Hollywood yang Diadaptasi dari Film Korea
Kebanyakan film Hollywood memiliki cerita dan penggarapan yang ciamik. Namun tahukah Anda bahwa ada beberapa film Hollywood yang mengadaptasi dari film Korea?
 Korea Selatan kini termasuk salah satu negara yang mempunyai industri hiburan paling maju di Asia. Salah satu hiburannya ialah dari ranah perfilman. Tiap tahun pasti ada banyak sekali film terbaik yang diproduksi. Keberhasilan cerita dan produksinya pun menghasilkan film yang mengesankan. Maka tak heran sineas Hollywood pun tertarik untuk me-remake film Korea tersebut.
 Mirror
Film horror Mirror yang diproduksi Hollywood ini diadaptasi dari film Korea yang berjudul Into the Mirror. Film ini menceritakan tentang polisi dan keluarganya yang diganggu oleh makhluk halus yang muncul pada kaca rumahnya.
 My Sassy Girl
Bagi penyuka film Korea, pasti tahu judul ini, kan? Sineas Hollywood mengadaptasi film ini dengan dibintangi oleh Jesse Bradford dan Elisha Cuthbert. Bercerita tentang kehidupan perempuan dan lelaki yang bertolak belakang dengan segala drama uniknya.
 Possession
Film ini diadaptasi dari film Korea yang berjudul Addicted. Bercerita tentang seorang perempuan yang mengalami kecelakaan mobil lalu hidupnya berubah setelah kejadian tersebut. Dibintangi oleh Sarah Michelle Gellar dan Lee Pace, film ini patut Anda tonton.
 Tertarik ingin menonton film Hollywood ini di rumah? Aktifkan dulu paket internet di rumah supaya Anda bisa leluasa menikmati tayangan terbaik di berbagai website menonton film. Pilih saja paket yang sesuai dengan kapasitas dan harga, lalu nikmati keseruannya.
http://gig.id/id/home
0 notes