Tumgik
#merlionpark merlionparksingapura wisatasingapuramurah biroperjalananwisata toursingapura pakettoursingapura travelling traveller wisataluarn
panorama06 · 4 years
Text
MERLION PARK - SINGAPORE
Hai semuanya! Apa kabar nih? Wah harus baik dong kabarnya. Kangen sama artikel dari aku nggak? Pastinya kangen dong hehehe, kali ini aku bakal ceritain tentang satu objek wisata yang ada di Singapura yaitu Merlion Park. Duh siapa sih yang nggak tau objek wisata ini? Yap! Ini adalah salah satu objek wisata yang banyak dikunjungi wisatawan, selain karna keindahannya juga dikarenakan terdapat tokoh separuh ikan separuh singa di tepi Merlion Park tersebut. Gimana sih kisahnya kok bisa seperti itu? Yuk simak beberapa ulasan di bawah ini!
Tubuhnya melambangkan awal Singapura yang sederhana sebagai sebuah desa nelayan yang disebut Temasek, yang berarti 'kota laut' dalam bahasa Jawa Kuno. Kepalanya mencerminkan nama asli negara ini, Singapura, atau 'kota singa' dalam bahasa Melayu. Sekarang, Anda dapat melihat legenda ini di Merlion Park. Memancurkan air dari mulutnya, patung Merlion berdiri dengan tinggi 8,6 meter dan berat 70 ton. Ikon ini wajib untuk dikunjungi untuk wisatawan yang berkunjung ke Singapura, sama seperti landmark lainnya di seluruh dunia. Dibangun oleh pengrajin lokal Lim Nang Seng, diresmikan pada tanggal 15 September 1972 oleh Perdana Menteri Lee Kuan Yew di muara Singapore River untuk menyambut semua pengunjung ke Singapura.
Namun dengan selesai di bangunnya Esplanade Bridge pada tahun 1997, patung ini tidak lagi terlihat jelas dari tepi perairan. Patung ini direlokasi sejauh 120 meter dari posisinya yang semula pada tahun 2002 ke lokasi saat ini di Merlion Park, di depan Hotel Fullerton dan menghadap Marina Bay. Taman ini juga berisi patung Merlion dengan ukuran yang lebih kecil. Dikenal sebagai 'anak Merlion', berdiri dengan tinggi 2 meter dan berat 3 ton. Patung asli dan anaknya adalah yang paling terkenal di antara tujuh patung Merlion yang diakui di Singapura. Anda akan dapat melihat patung-patung lainnya dalam perjalanan Anda di sini: salah satunya di Tourism Court dekat Grange Road, dan lainnya di Mount Faber.
Pada 28 Februari 2010, antara pukul 16.00 dan 17.00, patung Merlion disambar petir. Staf di sekitarnya mengatakan mereka mendengar ledakan diikuti oleh suara keras ketika potongan-potongan yang rusak jatuh ke tanah. Perbaikan selesai pada bulan Maret tahun itu, Merlion sendiri kembali menyemburkan air pada 18 Maret 2010. Patung Merlion telah menjalani pemugaran pada tahun 2006 dan 2012 untuk memperbaiki retakan dan membersihkan nodanya.
Nah jadi itu sejarah dari patung Merlionnya sendiri guys, kalau soal fakta - faktanya kalian udah tau belom? Waduh jangan sampai nggak tau ya. Supaya kalian tau, aku bakal bahas beberapa fakta mengenai Merlion Park, dibawah ini beberapa faktanya.
     1. Mitologi Negara Singapura
Dengan kepala singa dan tubuh ikan, Merlion dirancang pada tahun 1964 oleh ahli zoologi Inggris Alec Fraser-Brunner untuk menjadi logo Singapore Tourist Promotion Board, yang sekarang menjadi Singapore Tourism Board (STB). Ikan melambangkan permulaan negara itu sebagai "desa nelayan". Namun, hal itu dibantah oleh catatan sejarah yang menunjukkan bahwa Singapura adalah pelabuhan yang berkembang sejak abad ke-14. Singa merujuk pada Sang Nila Utama, pangeran Sriwijaya yang mengaku sebagai pemberi nama Singapura yang berarti "kota singa" dalam bahasa Sansekerta. Namun, singa sendiri tidak pernah tercatat sebagai fauna asli Singapura.
2. Patung Merlion Utama di Singapura
Patung Merlion Sentosa bukan patung utama Merlion. Patung pertama dan utama Merlion berada di muara Sungai Singapura. Patung ini dibuat oleh pemahat Lim Nang Seng dan diresmikan oleh Perdana Menteri Lee Kuan Yew pada tahun 1972. Patung tersebut dirancang oleh Kwan Sai Kheong, yang pernah menjadi duta besar Singapura untuk Filipina dan mantan wakil rektor Universitas Singapura, sekarang Universitas Nasional Singapura.
3. Tujuh patung Merlion di Singapura
Ada total tujuh patung Merlions di Singapura, termasuk Sentosa Merlion dan dua patung di Merlion Park. Dua dari empat patung lainnya yang memiliki tinggi 3 meter, berada di puncak Gunung Faber dan markas STB dekat Grange Road. Dua Merlion yang tersisa berada di kawasan pemukiman besar di Singapura yaitu Ang Mo Kio, tepatnya di avenue atau jalan nomor 1. Patung ini dibangun pada tahun 1998 dengan harga 30.000 dollar Singapura atau sekitar Rp 300 juta oleh Komite Perumahan Ang Mo Kio.
4. Merlion Sentosa dibuat tahun 1995
Merlion Sentosa dirancang oleh pematung Australia James Martin dan dibangun pada tahun 1995. Patung yang bernilai 8 juta dollar Singapura atau sekitar Rp 80 milliar ini merupakan Merlion terbesar dan tertinggi di Singapura. Pengunjung harus membayar 6,20 dollar Singapura atau sekitar Rp 65.000 untuk memasuki Merlion setinggi 37 meter itu. Di dalam, pengunjung dapat melihat pameran kisah animasi 3D tentang bagaimana Sang Nila Utama menemukan Singapura.
5. Tidur dengan Merlion
Pada tahun 2011, seniman Jepang Tatzu Nishi merancang sebuah hotel pop-up, yang menampilkan patung Merlion dalam suite mewah yang terletak di sebelah Fullerton Hotel. Kamar ini langsung penuh terpesan dalam waktu satu jam setelah dibukanya pemesanan. Instalasi seni yang hadir selama sebulan ini merupakan bagian dari biennale Singapura.
 Kurang puas sama fakta - fakta mengenai Merlion park dan sejarahnya? Rasa penasaran kamu bakal terbayar kalau kamu sendiri berkunjung kesana guys, jangan bingung cari biro wisata yang terpercaya, karna ada CV. PANORAMA WISATA GEMILANG yang siap temani liburan ke luar negrimu, dengan beragam paket wisata yang tentunya menarik untuk dicoba. Kamu bisa kunjungi website resminya di www.panoramawisata.co.id atau bisa hubungi nomor 0822 2880 9090, kalian bisa juga loh kunjungi kantornya di Jl. Raya Sawojajar no.103, Kota Malang, Jawa Timur. Tunggu apalagi? Lets pack go picnic!
1 note · View note